Jangan Tunggu Kaya Baru Menikah, Tapi Menikahlah Biar Kaya




Sahabat semua para single yang belum menikah, jika anda gelisah belum menikah karena anda belum memiliki kemampuan secara materi untuk menikah jangan lah anda risau dan gelisah karena sebenarnya materi yang belum cukup hanyalah ketakutan anda yang belum anda lalui tetapi sudah anda rasakan. Anda berkeinginan kuat untuk menikah akan tetapi anda khawatir tidak dapat menafkahi berbagai kebutuhan keluarga anda. Yang ingin saya tanyakan bagaimana bisa anda khawatir dengan sesuatu yang belum terjadi. Ketakutan anda adalah ketakutan yang tidak berdasar yang mengarah kepada melemahkan diri anda.
Saya menjumpai banyak pria yang ketakutan untuk menikah karena penghasilan yang diperolehnya belum cukup untuk menafkahi keluarganya kelak, Pak penghasilan saya cuma 1 juta perbulan untuk saya saja itu belum cukup pak bagaimana mau menafkahi istri saya. Saya katakan kepaadanya dengan menikah anda dapat penghasilan menjadi menjadi bertambah berlipat-lipat. Diapun kebingungan, Bagaimana caranya Pak? saya katakan kepadanya mau tau caranya yah nikah dulu, kalau belum menikah gak bakalan tahu caranya. 

Baca Juga : Ciri-Ciri Pria Yang Layak dan Pantas Dinikahi Di Tahun 2017

Saya ceritakan kisah teman saya, seorang pengantar isi ulang air minum, yang berpenghasilan hanya 500 ribu sebulan menikah di usia 20 tahun, dia memberanikan diri menikahi seorang wanita yang siap menerima keadaanya dan pernikahan dilakukan hanya akad saja tanpa ada resepsi. Dari kehidupannya dia bercerita rezeki yang diperoleh nya tidak putus-putus setelah menikah, dia memperoleh tambahan penghasilan dari kegiatannya mengantar isi ulang air minum kepada pelanggannya, dia memperoleh tips dari pelanggan yang biasanya dia tidak pernah memperoleh itu sebelumnya semasa dirinya masih membujang. Pekerjaan yang tulus dan ikhlas yang dilakukannya sering memberikan tambahan untuk penghasilannya dari kembalian uang isi ulang yang diberikan pelanggan nya. Harga isi ulang yang 6000 dibayar pelanggannya dengan nominal 7000 dan sisa 1000 diberikan kepadanya, tidak lagi setelah menikah yang rata-rata pelanggannya mengetahui ia sudah menikah sering memberikan uang kepadanya begitu saja, padahal sedikitpun dia tidak meminta kepada pelanggannya, menurutnya mungkin itu seperti sedeqah yang diberikan pelanggannya kepadanya karena mungkin pelanggan nya tahu kondisi ekonominya saat itu, yah dia diterima dan dibalasnya dengan mendoakan yang memberi. Menurut teman saya ini setelah menikah berbagai rezeki kayaknya ngalir gitu aja gak disangka-sangka, yang paling membuatnya bahagia adalah memperoleh istri yang sholehah yang siap menerima dirinya apa adanya, gak pernah ngeluh-ngeluh walaupun yah kadang dapat cobaan sulit keuangan. Sekarang usia pernikahan mereka sudah 9 Tahun dan apa yang terjadi setelah 9 Tahun menikah?, saat ini dia telah memiliki 2 depot isi ulang hasil dari menikah selama 9 tahun pernikahan, terbukti setelah menikah tidak hanya menghasilkan keturunan tapi juga menghasilkan kekayaan. Ini adalah kisah nyata bukan rekayasa yang saya peroleh dari sahabat saya langsung.

Baca Juga: Sukses Berumah Tangga!! Inilah Kriteria Pasangan Yang Ideal Untuk Di Nikahi 

Saya pun bertanya kepada teman saya ini, bagaimana kok bisa sampai gitu, dia mengatakan, "ketika dia memutuskan menikah memang sudah niat untuk menikah untuk ibadah, dia  pun mengaku sudah banyak melamar gadis untuk dinikahi akan tetapi menolaknya karena mungkin melihat dirinya hanya bekerja sebagai pengantar isi ulang air minum, sampai yang terkahir dia menikahi seorang wanita yang menerima dirinya apa adanya, bersyukurnya lagi istrinya ga pernah mau mengeluh karena kehidupan yang serba pas-pasan malah sering juga kekurangan.Dia mengatakan udah Jalannya Allah , sampai ia bisa sampai seperti ini, yang dia tahu kuncinya adalah dia dan istrinya pantang mengeluh terhadap keadaan yang dialami, cukup ikhlas, sabar dan tulus saja menjalani hidup. Singkat cerita sampai dia memiliki 2 isi ulang depot minuman mineral, adalah hasil dari pemberian Bosnya yang memiliki depot. Bosnya yang wafat dia mewasiatkan kepada anak-anaknya untuk memberikan satu depot yang dimilikinya kepada dirinya. Dia sempat terkejut dan menolak pemberian Depot tersebut, namun anak-anak Bosnya tersebut mengatakan ini sudah wasiat orang tua kami, dan kalau tidak dilakukan tentu almarhum tidak bahagia di alam kubur, kata anaknya pemilik depot. 

Dari wasiat itulah dia mengembangkan amanah ini sehingga membuka 1 depot isi ulang lagi, dan dia berencana juga akan menambah 1 depot lagi.Subhanallah. Memang kisah ini seperti kisah dongeng akan tetapi yang  namanya ijin Allah tidak ada yang tidak mungkin, dan kunci suksesnya adalah ketulusan, keiikhlasan dan kesabaran ditambah jangan suka mengeluh dalam menjalani hidup. 

Itu hanya lah sedikit kisah yang menunjukkan keutamaan dalam menikah, ada begitu banyak lagi kisah yang saya yakin anda juga tahu dan mungkin terjadi di sekitar anda, contoh sederhanya mungkin seperti saya hanya seorang anak petani tapi orang tua kami mampu menyekolahkan kami 5 bersaudara sampai tingkat perguruan tinggi, walaupun tidak hidup berkemewahan akan tetapi bukti nyata itu terlihat dan di rasakan, selama mau berikhtiar dan berdoa kepada Sang Pencipta, dan saya yakin anda-anda juga mengalaminya, dimana orang tua anda berusah keras untuk memnuhi kebutuhan anda sebagai anaknya.

Jadi menikah itu jalannya Rezeki, itu Janji Allah SWT, banyak tertera dalam ayat Al-Quran dan Hadist, walaupun kekayaan itu tidak hanya dilihat dari materi yang berlimpah, tapi bagi saya kekeyaan itu adalah bersyukur atas apa yang diberikan Tuhan kepada saya, dan ditambah kemauan dan usaha yang gigih. 

Baca Juga : Inilah Penyebab Orang Dahulu Lebih Cepat Menikah!!

Untuk para pria yang belum menikah menikah lah, walaupun pekerjaan anda tidak menghasilkan pendapatan yang besar, jika tidak ada wanita yang mau menikah dengan anda karena kondisi anda, saya sarankan carilah wanita yang tulus apa adanya menerima anda apa adanya, tidak perlu cantik, kaya mewah dan sebagainya cukup pandai bersyukur dan dekat Dengan Tuhan agar rumah tangga anda di ridhoi Allah SWT. Jangan ragu dengan menikah karena menikah itu mengayakan dan amalan seumur hidup, niatkan dengan tulus untuk ibadah, gigilah berusaha dan dekatkan diri terus kepada sang pencipta, jangan pantang menyerah.

Karena menikah itu bukan masalah gengsi, tidak perlu lihat orang yang memperoleh istri yang cantik, kaya dan sebagainya, tidak perlu anda mendengar cibiran orang ketika anda menikah tanpa resepsi dan hanya akad saja, karena sesungguhnya anda lah yang menjalani rumah tangga anda bukan mereka yang mencibir anda. cukuplah cari wanita yang siap berjuang bersama dan mevotivasi anda untuk kehidupan dunia dan akhirat.

Semoga Bermanfaat!!

Comments

Popular posts from this blog

Jalan Malam: Pasar Sukaramai "Malam"!! Surga Wisata Belanja Murah Yang Berkualitas

4 Profesi Wanita Yang Paling Banyak Di Idamkan Para Pria Untuk Dinikahi